Satu lagi kegiatan yang akan dilaksanakan TPA pada bulan ini adalah Mabit (Malam Bina Iman dan Taqwa) ”One Night In Mosque”. Kegiatan ini pernah/sering dilaksanakan oleh generasi sebelumnya. Kalau dulu Mas-mas menyebutnya Semalam Di Masjid.
Namun berbeda dengan pelaksanaan Mabit Tahun 2008 lalu dan tahun-tahun sebelumnya, kegiatan tahun ini sedianya akan diikuti oleh santriwan/wati dari 3 masjid disekitar Toyan dan rencananya akan dilaksanakan pada 24-25 Januari 2009 bertempat di Komplek Masjid Al Hikmah Toyan. Adapun TPA yang akan diikutsertakan/diundang adalah TPA Mujahidin Conegaran, TPA Al Himmah Dayon, dan TPA Al Hikmah sendiri.
Guna suksesnya kegiatan terebut telah dilaksanakan rapat awal pada hari Sabtu, 17 Januari 2009 yang mengundang Takmir Masjid, Direktur TPA, Ustadz/ah dari masjid yang bersangkutan. Rapat memutuskan masing-masing masjid akan mengirim santriwan/wati untuk mengikuti
Mabit, akan diberikan surat ijin orang tua/wali dan dikumpulkan paling lambat Kamis, 22 Januari 2009.
Dari hasil rekapitulasi pendaftaran, jumlah peserta yang telah masuk sejumlah 50 santriwan/wati, terdiri 26 ikhwan dan 24 akhwat. Briefing kedua yang diikuti panitia pelaksana yaitu Rismas dan ustadz/ah Al Hikmah pada Malam Jumat, 22 Januari 2009 dilaksanakan untuk memantapkan jadual kegiatan, pemateri, kelengkapan administrasi, tempat/asrama yang akan digunakan, teknis pelaksanaan outbond, peta, games/permainan dan lain-lain.
Ya.... peserta sudah didata, panitia sudah siap, software dan hardware juga sudah siap. Tinggal pelaksanaannya. Semoga Sukses.