:: Selamat Datang di Official Website Masjid Al Hikmah Toyan. Semoga bisa menjadi media berbagi dan media silaturahmi untuk saling memotivasi. Tingkatkan Ukhuwah, Jaga Istiqomah. Salam Ikhuwah. Indahnya Berbagi - Mari Menuju Kebaikan dan Perbaikan ::.
do follow

Website Masjid Al Hikmah Toyan

| Secara Bertahap Website Ini Akan Migrasi Ke Rumah Baru Kami | www.alhikmahtoyan.org

Selasa, 09 Juli 2013

Agenda Semarak Ramadhan 1434 Hijriyah

[alhikmahtoyan.blogspot.com] – Tak jauh berbeda dengan Ramadhan sebelumnya, Ramadhan 1434 Hijriyah inipun Remaja Islam Masjid telah mempersiapkan Agenda Semarak Ramadhan.

Sejak Senin Sore, 8 Juli 2013 didepan gerbang Masjid Al Hikmah Toyan sebelah kanan, sudah tampak banner berukuran besar yang berisikan informasi tentang Agenda Semarak Ramadhan 1434 Hijriyah.

Beberapa agenda yang sedianya akan dilaksanakan pada Semarak Ramadhan tahun 1434 Hijriyah ini diantaranya :
1. Pengajian Pra Ramadhan.
2. Jamaah 5 Waktu.
3. Kuliah Tujuh Menit (Kultum Remaja).
4. Silaturahim Kajian Remaja.
5. Buka puasa bersama.
6. Kultum Remaja.
7. Shalat Tarawih.
8. Tadabbur Quran.
9. Badminton Cup Part II.
10. Lomba Anak Sholeh.
11. Khataman.
12. Pengelolaan Zakat Infak dan Shodaqoh.
13. Kupatan.
14. Takbir Keliling.
15. Syawalan.
16. Halal Bil Halal.
17. Radio Komunitas Suara Ramadhan 88,1 Mhz.
18. Ahito TV Multimedia.

Sementara itu, Kusuma Dwi salah satu penggagas Badminton Cup menjelaskan bahwa kegiatan sudah memasuki Tahun yang kedua dalam penyelenggaraannya. Tak jauh berbeda dengan pelaksanaan tahun sebelumnya, kegiatan turnamen ini tidak hanya akan diikuti oleh Remaja Islam Masjid (Rismas) Ahito, namun akan mengundang beberapa Remaja Islam Masjid sekitar. “Pelaksanaan hampir dipastikan seperti tahun lalu, dengan perbaikan dan penyempurnaan tentunya,” kata Kusuma.

Lebih lanjut Kusuma, mahasiswa salah satu Perguruan Tinggi Swasta di Yogya dan saat ini sedang menyelesaikan Skripsi, berharap bahwa pelaksanaan Ramadhan tahun ini lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya, terutama kualitas kegiatannya.

Demikian beberapa Agenda Semarak Ramadhan yang telah dipersiapkan oleh Remaja Islam Masjid Al Hikmah Toyan pada Ramadhan 1434 Hijriyah ini. Semoga dapat menjadi pembelajaran dalam rangka mengasah kemampuan dan meningkatkan kapasitas dan kompetensi diri. Aamiin. *[adm]

Referensi : Pengajian Pra Ramadhan 1434 H

Facebook Comments
0 Blogger Comments